Selasa, 07 Juni 2011

Desa Tak Memiliki Listrik

Di zaman yang modern ini,masih ada beberapa pedesaan yang tidak bisa merasakan kemewahan yang bisa kita nikmati selama kita ingin menggunakannya yaitu listrak. Ada beberapa desa yang bila malam tiba maka mereka  harus menghidupkan lilin  untuk menerangi setiap ruangan rumah nya. Salah satu desa yang tidak memiliki listrik adalah Desa Labai mandiri yang berada di kabupaten Melawi di kutip dari Koran Borneo Tribune, 23 April 2011.
Masyarakat Desa Labai Mandiri memang belum teraliri listrik. Tetapi sebelum nya,sempat ada pembangkit listrik tenaga kincir air yang merupakan bantuan dari PLN, yang rencananya di  gunakan untuk memasok listrik ke Desa Labai Mandiri. Namun hal tersebut vtidak perah terwujud.
Hal ini menimbulkan keperihatinan kita terhadap kondisi desa tersebut. Di mana kita dapat mengunakan listrik dalam keseharian kita,tetapi sebalik nya di desa itu tidak pernah merasakan indahnya malam yang di hiasi lampu –lampu yg menyala hingga siang tiba. Saya hanya berharap semoga pihak yang bertugas di Desa Labai Mandiri dapat mendirikan listrik secepatnya. Agar didesa tersebut dapat mendapatkan hak mereka dalam mengunakan listrik seutuhnya.

Kesulitan Air Bersih

Air bersih adalah salah satu kebutuhan dasar dari setiap manusia dimuka bumi ini. Dengan air bersihkita dapat hidup dengan baik. Air merupakan salah satu sumber kehidupan manusia. Air banyak memberikan manfaat yang besar terhadap kehidupan. Salah satu ma,halfaatnya yaitu dapat menjaga kesehatan tubuh, selain berguna untuk memasak, dan mencuci segala sesuatu.
Tetapi jika air bersih itu tidak bisa kita dapatkan, mungkin kita akan merasa tidak nyaman dalam keadaan seperti itu. Semua akan terhambat tanpa air, karena kita terbiasa menggunakan air bersih  dalam melakukan terutama pekerjaan rumah. Kelangkaan air bersih ini juga dirasakan oleh beberapa daerah,seperti di daerah sambas yang juga memiliki permasalahan yang sama.Di mana masyarakat sambas pernah tidak mendapatkan air bersih selama sebulan. Permasalahan leding yang tidak mengalir tidak mendapatkan respon dari pihak PDAM setempat,hal ini membuat warga Desa Lorong di Sambas itu kecewa dan mengeluh kepada pihak PDAM. Seperti yang di tuliskan dalam Koran Borneo Tribun  30 Februari 2011 lalu.
Semoga hal ini dapat di perhatikan oleh badan PDAM agar dapat memberikan jalan terbaik dari masalah ini. Setidak nya dari pihak PDAM haruus memberitahukan penyebab mengapa air tidak mengalir.Dengan begitu masyarakat setempat dapat mengetahui permasalahan mengapa leding di rumah mereka tidak mengalir.

Keharmonisan Antar Etnis

Di dalam suatu daerah tentunya terdiri dari berbagai suku yang memiliki kebudayaan yang berbeda  pula. Dimana tempat tersebut akan terbentuk dengan beranaka ragam kebudayaan tersebut. Meskipun demikian, nilai-nilai budaya dari berbagai suku yang hidup bersama harus selalu berkembang di dalam masyarakat.
Keharmonisan suku budaya yang ada dimasyarakat  itu harus tetap dijaga.menjaga keharmonisan antar sesama pastinya menjadi tanggung jawab kita sebagai masyarakat yang harus menghargai satu sama lain. Agar semua itu berjalan dengan baik yang sesuai dengan fungsinya. Didalam suatu daerah, masyarakat harus memiliki rasa toleransi  yang tinggi terhadap sesama. Hal ini dapat diwujudkan  dengan interaksi sosial yang ada dalam masyarakat di mana tidak terjadi konflik antar kelompok atau suku dalam masyarakat.
Kondisi yang seperti inilah yang terjadi di Kabupaten Melawi yang juga memiliki penduduk dengan berbagai ragam budaya, tetapi mereka tetap bisa saling menghargai antar sesama. Sehingga terciptanya suatu keharmonisan antar etnis yang berbeda seperti yang dituliskan di Koran Borneo Tribune 23 April 2011 lalu. Semoga keharmonisan  antar etnis yang terjadi di Melawi  juga dapat diciptakan di daerah-daerah lainya yang juga memiliki penduduk yang berbeda budayanya. Sehingga didalam daerah tersebut dapat hidup dengan kebudayaan-kebudayaan yang baik. 

Kebersihan Lingkungan

Membuang sampah sembarangan merupakan salah satu pencemaran lingkungan, selain polusi udara. Banyak orang yang membuang sampah sembarangan, yang akhirnya memperlihatkan sesuatu yang tidak nyaman dilihat, selain itu membuang sampah sembarangan akan menimbulkan penyakit. Terutama penyakitnya demam berdarah yang ditularkan dari nyamuk yang bersarang disampah.
Memang bukan hal yang mudah untuk membiasakan diri untuk menjaga lingkungan yang bebas dari sampah. Tetapi hal dapat dimulai Dario hal-hal yang kecil seperti, membiasakan diri untuk menyapu halaman rumah setiap sore. Dengan melakukan pekerjaan itu setidaknya kita tidak membiarkan nyamuk-nyamuk berkembang biak dilingkungan kita.
Sampah ini juga menjadi masalah di suatu daerah yang pada dasarnya masyarakat setempat tidak memperhatikan kebersihan lingkungan. Keadaan inilah yang terjadi didaerah sungai yang berada di Bengkayang. Dimana sebuah jembatan dijadikan tempat yang strategis untuk membuang sampah ke sungai. Akhirnya mengakibatkan sungai tersebut tercemari dan kemungkinan banjir  akan selalu melanda tempat ini karena sungai tersebut tersumbat sampah, sepereti yang dikutip dari Koran Borneo Tribune 23 April 2011 lalu. Semua orang telah mengenali motto yang sering didengar “ bersih itu indah dan buanglah sampah pada tempatnya”. Tetapi kedua motto ini tidak berlaku lagi dimasa kini. Jika kita ingin hidup dengann sehat maka mulailah dengan hal-hal yang kecil seperti membuang sampah pada tempatnya.

Gemar Membaca

Membaca merupakan salah satu media belajar yang sangat efektif di dalam dunia pendidikan. Dengan banyak membaca maka kita akan memperoleh sesuatu ilmu yang tidak mungkin dimiliki orang yang tidak suka membaca. Dengan membaca pula seseorang akan banyak mendapatkan pengetahuan dalam berbagai bidang, baik dalam ilmu pengetahuan, perekonomian, maupun sejarah sosial. Yang pastinya bermanfaat untuk pendidikan kita.
Orang suka membaca adalah orang yang cerdas, seperti yang telah temukan disepanjang dunia pendidikan. Saya sangat mengagumi orang yang gemar membaca, karena tidak semua orang dapat melakukanya. Membaca bukanlah hal yang menyenangkan bagi sebagian orang, walaupun sesungguhnya mereka mengetahui bahwa membaca adalah hal yang berguna. Padahal buku itu bisa dengan mudah kita dapatkan, hanya dengan mengunjungi perpustakaan maka kita dapat membaca buku apapun yang ingin dibaca.
Berkaitan dengan hal ini, kita harus meningkatkan minat membaca kita terhadap berbagai ilmu pengetahuan. Seperti halnya gerakan membaca yang dilakukan di Singkawang yang tertulis di Koran Borneo Tribune, 23 April 2011. Dimana walikota Singkawang sangat mendukung gerakan ini, yang dinamai dengan Gerakan Singkawang Membaca. Semoga gerakan yang didirikan di Singkawang dapat juga didirikan didaerah-daerah lainya, supaya dapat menambah minat membaca pada diri seseorang.

Perangi Narkoba

Narkoba merupakan salah satu benda yang telah banyak merugikan masyarakat Indonesia. Dimana narkoba telah merasuki dipenjuru daerah Indonesia yang telah menyuramkan masa depan anak bangsa. Berawal dari mencoba hingga akhirnya mendarah daging di tubuh  mereka yang mengkonsumsinya.
Narkoba merupakan pelarian dari mereka yang sedang  menghadapi masalah terberat baginy. Padahal, itu bukanlah keputusan yang baik melainkan menghancurkan diri mereka sendiri. Dari merugikan uang, merusak kesehatan tubuh bahkan menghantarkan seseorang kepada kematian yang menyedihkan.
Seperti yang dilihat pada saat ini  narkoba telah menguasai anak bangsa ini, yang kemudian selalu berahir dengan penyesalan bagi mereka yang menyadarinya. Hal ini dapat terjadi karena kurangnya perhatian orang tua terhadap anaknya serta pengaruh linkungan yang tidak baik. Hal inilah yan g juga dibahas di Koran Borneo Tribune, tanggal 23 April 2011 lalu. Dimana Bapak Gerhan Lantara meminta kepada prajurit TNI yang berada di Mempawah untuk bisa ikut serta dalam memerangi narkoba ditempat mereka bertugas. Dengan menghimbau hal tersebut setidaknya dapat menghambat perkembangan narkoba yang terjadi di masyarakat.

Dampak Kemajuan Teknologi

Kemajuan teknologi pada saat ini memang memberikan sesuatu yang luar biasa. Dengan adanya kemajuan teknologi tentunya sangat menunjang kemajuan pendidikan yang juga berkembang pada saat ini. Salah satu teknologi yang banyak digunakan saat ini yaitu Internet yang berfungsi untuk mengakses berbagai informasi, baik dalam bidang ilmu pengeetahuan maupun yang lainnya bisa dengan mudah kita dapatkan.
Dengan mengenali dunia teknologi ini, kita dapat memanfaatkannya dalam berbagai bidang. Baik sesuatu yang bermanfaat maupun hanya sekedar untuk hiburan maka dengan mudah kita mendapatkanya. Hanya dengan menjumpai warnet disekitar kita dengan mengklik apa yang kita cari maka kita akan menemukannya.
Dunia internet ini selain memberikan manfaat yang berguna juga memberikan berpengaruh terhadap mereka yang selalu menggunakanya. Salah satu pengaruh yang terlihat yaitu membuat para pelajar malas dalam belajar,banyak menghabiskan waktu untuk bermain-main di warnet, sehingga tugas sekolah di lupakan.
Internet telah menjadi bagian dari masyarakat terutama dikalangan pelajar. Tanggal 23 April Koran Borno Tribune menulis tentang himbauan yang  di ucapkan oleh Walikota Singkawang kepada pengusaha warnet agar dapat membatasi waktu operasional warnet. Hak ini berkaitan dengan Ujian Nasional yang akan dilaksanakan, mengingat para pelajar kerap melupakan waktu belajarnya karena internet. Dengan menghimbau hal tersebut Walikota Siingkawang berharap kepada pihak pengusaha warnet ikut berpatisipasi dalam hal ini.

Memperingati Hari Kartini

Hari Kartini merupakan momen khusus untuk perempuan di seluruh Indonesia, dimana kaum, perempuan telah mewujudkan sejumlah keinginan yang secara bebas dapat mereka lakukan. Kaum perempuan juga harus membangkitkan semangat dalam memperjuangkan sesuatu dalam kebaikan. Pada dasarnya semua manusia itu sama baik laki-laki maupun perempuan. Sebagi kauim perempuan yang kerap diaggap lemah jangan pernah mau untuk diremehkan, kita harus membuktikan bahwa perempuan juga mampu melakukan sesuatu yang juga bisa dilakukan laki-laki. Hanya saj kodrat kita sebagai perempuan yaitu sebagai seorang Ibu yang merupakan kebanggaan bagi semua perempuan di dunia ini.
Dalam memperingati Hari Kartini, dapat diwujudkan dalam berbagai cara untuk merayakannya. Salah satunya ada sebagian yang melakukan perlombaan kemudian diundikan, ada juga yang membuat perlombaan dengann memakai busana kebaya, lomba mewarnai, lomba menghapal surah dan yang lainnya. Kemudian perlombaan itu diikuti oleh anak-anak TK  dan SD. Hal yang sama juga dilakukan oleh Wartawatiyang membagikan masker dan pita merah kepada orang dijalan. Hal ini9 juga dalam rangka memperingati Hari Kartini, seperti yang di tuliskan di Koran Borneo Tribune tanggal 23 April lalu.
Semoga dengan semangat yang mengebu di Hari Kartini dapat meningkatkan kreatifitas perempuan Indonesia dalam melakukan sesuatu untuk bangsa dan kaumnya serta dapat meningkatkan kepedulian seorang perempaun terhadap lingkungan di sekitarnya.

Memperat Silaturahmi Dengan Berolahraga

Memperat silaturahmi saat ini dapat kita  wujudkan dalam berbagai kegiatan, salah satunya dengan berolahraga. Seperti yang dilakukan oleh sebuah daerah dengan bersepeda mereka dapat mengakrabkan satu sama lain. Hal ini yang dilakukan di kota Singkawang yang mengadakan Road  Show to Singkawang pada hari Sabtu (23/4), yang di tuliskan di Koran Borneo Tribune 25 April 2011.
Hal ini adalah sesuatu yang sangat positif untuk dilakukan, dengan melakukan kegiatan ini tentunya sangat menyenangkan dan menyehatkan karena kita mengayuh sepeda  dengan jarak tempuh yang cukup jauh. Selain menyehatkan kita juga dapat memperat silaturahmi antar sesama serta mendapatkan suatu pengalaman yang menyenangkan. Hal inilah seharusnya dapat dilakukan di kota Pontianak iini, yang mana penduduknya selalu sibuk dengan pekerjaan dan waktu libur tiba mereka dapat menghabiskan waktu untuk sesuatu yang menyenangkan seperti bersepeda di pagi hari. Serta masih bganyak lagi hal positif yang bisa kita dapatkan dari kegiatan ini.

Peredaran Uang Palsu

     Tanggal 25 April 2011, Koran Borneo Tribune menulis tentang uang palsu yang dikhawatirkan masuk ke Melawi, karena telah terungkapnya kasus peredaran uang palsu diwilayah Kabupaten Sanggau beberapa waktu lalu dan tidak menutup kemungkinan uang itu akan beredar di wilayah Melawi juga.
Hal ini mungkin juga bisa terjadi dilingkungan di sekitar kita, oleh karena itu kita harus berhati-hati dalam situasi yang seperti ini. Di kabuaten Sanggau telah beredar uang palsu tetapi pelakunya telah berhasi ditangkap. Peredaran uang palsu ini tentunya sangat merugikan berbagai pihak, terutama bagi pihak yang melakukan tranksaksi penjualan, merekalah yang menjadi korban dari ulah beberapa oknum yang tidak bertanggung jawab. Hal ini mungkin juga bisa terjadi didaerah kota-kota besar, apa lagi diwilayah yang luas untuk mengetahui kejahatan seperti ini sangat sulit untuk diketahui.
Masyarakat pada umumnya sangat rentan dalam membadakan uang palsu dan asli. Oleh karena itu bsebaiknya dari pihak keamanan harus memberi semacam sosialisasi kepada masyarakat tentang bagaimana membedakan uang asli dan uang palsu. Agar dapat mencegah terjadinya penipuan yang merugikan berbagai pihak.

Kelalaian Pelayanan Kesehatan

Tanggal 23 April 2011, Koran Borneo Tribune menulis tentang kelalaian dalam melayani pasien yang ada di R.S Sudarso. Sekarang hal ini kerap terjadi di rumah sakit baik dari segi perawatanya hingga pada pelayanan administrasi juga banyak melakukan kesalahan. Jika dilihat di Kalimantan Barat ini banyak berdiri rumah sakit yang megah, tetapi itu tidak menjamin dengan kualitas rumah sakit tersebut.
Bicara kelalaian yang ada di rumah sakit Sudarso, rumah sakit ini memang pernah melakukan kesalahan dalam menjalankan operasi atau yang sering disebut dengan Malapraktek. Hal inilah yang terjadi pada seorang ibu yang bernama Sa’ada, yang pada awalnya ia melakukan operasi Usus Buntu dan dilakukan dua kali, setelah melakukan oprasi yang kedua salah satu ususnya tidak disambung lagi. Sehingga saat ini keadaan Ibu Sa’ada tersebut semakin parah.
Banyak masyarakat yang tidak puas terhadap pelayan yan diberikan  R.S Sudarso, baik dari pelayan UGD yang lambat serta dokter yang angkuh dan kurang baik dalam memeriksa  pasiannya akhirnya menjadi suatu permasalahan selama ini. Harusnya R.S Sudarso harus menjalani undang-undang yang telah ditetapkan oleh Negara tentang tatacara pelayanan semua rumah sakit. Jika tenaga kesehatan telah melakukan kesalahan, hal ini sanggat sulit kita pahami, apa kesalahan itu benar terjadi atau tidak. Pelayanan yang kurang baik dari pihak rumah sakit memang harus ditindak lanjuti, supaya pasien maupun kelurganya dapat merasakan peklayanan yang baik dari pihak rumah sakit.

Kemajuan Dunia Pendidikan

Tanggal 23 April 2011 koran Borneo Tribun menulis tentang kemajuan dunia pendidikan di daerah Melawi. Dunia pendidikan di Melawi memang berkembang dengan pesat, tetapi masih memerlukan perbaikan.
Pendidikan merupakan salah satu aspek yang penting dalam kehidupan. Sejak kecil kita sudah dikenali dengan dunia pendidikan, yang semulanya kita dapatkan dari orang tua kita, kemudian pendidikan itu dimulai dari TK, SD, kemudian SMP dan SMA, hingga dilanjutkan keperguruan tinggi.
Kemajuan dunia pendidikan ini dapat dilihat dari banyak sekolah yang ada di dalam satu kecamatan, baik itu sekolah negeri maupunsekolah swasta, hal ini bearti banyaknya minat untuk menempuh dunia pendidikan. Banyaknya minat orang tua untuk menyekolahkan anak-anaknya, itupun merupakan salah satu bukti bahwa dunia pendidikan itu sudah semakin meluas dan berkembang. Kemudian dunia pendidikan ini didukung oleh media belajar yang modern sehingga segala ilmu pengetahuan dapat dengan mudah kita  peroleh. Semoga kemaujuan akan terus meninggkat seiring perkembangan zaman. Serta perkembangan ini juga dapat dilakukan di daerah-daerah terpencil.